Rabu, 14 Desember 2011

Picu tawuran, 3 pelajar SMA diciduk

Tiga pelajar kelas X sebuah SMU swasta di Jogja diamankan Polsek Gondokusuman setelah ditangkap warga dan polantas saat mencoba memancing tawuran terhadap pelajar di SMAN 9 Jogja, Kamis (5/8) siang.

Saksi mata yang juga satpam SMAN 9 menuturkan, sebelumnya ketiga pelajar yang ditangkap itu bersama puluhan rekannya mengendarai sepeda motor melintas depan SMAN 9. “Mereka ada sekitar 20 orang dan lewat sambil mblayer-mblayer kendaraan mereka keras. Tapi para siswa [SMAN 9] tak ada yang keluar karena jam pelajaran masih berlangsung,” katanya kepada Harian Jogja.

Baru beberapa meter melewati depan gerbang SMAN 9, rombongan siswa itu dihampiri polisi lalu lintas yang mencium gerak-gerik para siswa itu saat melewati jalan Solo. Panik, tiga siswa yang berada paling depan rombongan itu berbalik arah. Naas, mereka terjatuh dan hampir saja kena amuk massa warga sekitar sebelum akhirnya diminta satpam SMAN 9 untuk dibawa ke pos satpam. Sementara rekan mereka kabur.

Tak berselang lama, jajaran Polsek Gondokusuman datang membawa mereka guna dimintai keterangan. Petugas Polsek Gondokusuman, Ipda Purwanto, menuturkan para siswa itu akan dimintai keterangan terkait aksi yang dilakukannya.

Ditambahkan Purwanto, sesaat sebelum penangkapan ketiga siswa itu juga telah terjadi penyerangan dengan pelemparan batu ke SMU Bopkri 2 Jogja. “Tapi kami belum tahu apakah pelakunya rombongan ini atau bukan. Masih kami selidiki,” katanya.


http://www.harianjogja.com/2010/harian-jogja/kota-jogja/picu-tawuran-3-pelajar-sma-diciduk-141289

| Free Bussines? |