Sabtu, 18 Februari 2012

MAN 2 Yogyakarta 'Say No!' Tawuran Pelajar

Selama ini banyak pandangan negatif yang melekat pada diri pelajar SMA. Mereka sering dianggap nakal, suka tawuran, dan anggapan hal negatif lainnya. Kenyataan itu disadari sepenuhnya oleh MAN 2 Yogyakarta. Sehingga pihak sekolah selalu mengadakan pengawasan terhadap siswa-siswinya.

Setiap hari, sekolah selalu mengadakan pengawasan dari pagi hingga sore hari saat waktu pulang sekolah. Hal itu disampaikan oleh Umi Solikhatun, guru BK MAN 2 Yogyakarta kepada Edupost Selasa (13/9) pagi.

“BK bekerja sama dengan kesiswaan dan guru piket selalu mengawasi siswa tiap hari. Saat jam istirahat kedua, semua harus sholat dzuhur berjamaah. Kami juga memiliki kalender bulanan siswa perempuan, sehingga akan terdeteksi siswi yang berhalangan dan yang tidak berhalangan,“ ungkap Umi.

Selain itu, lanjut Umi, pihaknya juga masih memantau anak didiknya saat pulang sekolah.

Menurut Umi, pihaknya juga sudah mendeteksi adanya geng-geng di kalangan siswanya. Namun, berbagai upaya telah dilakukan untuk menanganinya. Di antaranya adanya penandatanganan pernyataan tidak akan membentuk geng oleh siswa yang disaksikan Kepala Madrasah dan Kapolsek setempat.

(MNF)
http://edupostjogja.com/cmsms/news/270/59/MAN-2-Yogyakarta-Say-No-Tawuran-Pelajar.edu

| Free Bussines? |