Rabu, 14 Maret 2012

Massa Tak Dikenal Tusuk Pemuda di Depan Warung Burjo Kawasan Tegalrejo

Muhammad Nur Huda (17) warga Kuncen, Wirobrajan, Yogyakarta menjadi korban penusukan yang dilakukan segerombolan massa tak dikenal di Jalan HOS Cokroaminoto, Sudagaran, Tegalrejo, Yogyakarta, Senin (12/3) petang. Korban ditikam dengan senjata tajam pada bagian dadanya hingga menembus paru-paru.

Saat kejadian korban bersama beberapa temannya tengah nongkrong di depan sebuah warung bubur kacang ijo (burjo). Tiba-tiba dari arah utara datang puluhan pemuda dengan menggendarai sepeda motor dan menyerang Huda serta teman-temannya.

Huda yang kaget langsung mencoba lari bersama temannya, namun korban berhasil terkejar oleh beberapa pemuda dan menusukkan senjata tajam ke dadanya. Melihat korban terkapar, massa langsung melarikan diri dan merusak sepeda motor yang terparkir di depan warung burjo serta mengambil beberapa helm di atas kendaraan.

Warga di lokasi langsung melarikan Huda ke RS Ludiro Husodo. Namun karena luka yang dialami cukup parah akhirnya korban dipindahkan ke RS dr Sardjito Yogyakarta. Polisi yang datang ke lokasi langsung mengamankan beberapa barang bukti seperti batu yang digunakan untuk menyerang korban serta kendaraan yang dirusak pelaku di lokasi kejadian.

“Kasus ini tengah kami tangani. Beberapa saksi di lokasi kejadian telah kami mintai keterangan untuk pengembangan kasus ini,” tegas Kanit Reskrim Polsekta Tegalrejo, Ipda Mahmudi.



http://krjogja.com/read/121708/massa-tak-dikenal-tusuk-pemuda-di-depan-warung-burjo-kawasan-tegalrejo.kr

| Free Bussines? |