Selasa, 28 Mei 2013

Kericuhan Warnai Konvoi Kelulusan SMA di Bantul (kabarnya sih salah paham sama STEMSA)

Konvoi untuk merayakan kelulusan oleh para siswa berujung ricuh terjadi di depan SMAN 3 Bantul, Jumat (24/5/2013) siang. Akibatnya, sekolah tersebut menjadi sasaran pelemparan oleh beberapa oknum siswa peserta konvoi.

Kepala Sekolah SMAN 3 Bantul, Endah Harjanto menuturkan pada Tribunjogja.com, kejadian sekitar pukul 12.15 WIB. Saat itu dirinya beserta petugas Polres Bantul baru saja selesai menunaikan Salat Jumat, bersamaan itu, konvoi yang diikuti ratusan siswa dengan mengendarai sepeda motor melintas di depan SMAN 3 Bantul.

"Awalnya damai, namun rombongan konvoi barisan belakang tiba-tiba mendapat serangan lemparan batu oleh orang tak dikenal. Mereka pun tersulut emosi lantaran ada peserta konvoi yang terluka akibat lemparan tersebut, asalnya dari sebelah sekolah, karena marah mereka lalu melempari sekolah kami," ujarnya ditemui seusai kejadian, Jumat (24/5/2013).

Harjanto melanjutkan, agar tak terjadi hal-hal yang lebih mengkhawatirkan, petugas sempat memberikan tembakan peringatan sebanyak dua kali. Setelah itu peserta konvoi melanjutkan perjalanan ke arah barat.

"Kalau tak diberi tembakan peringatan mereka tak mau bergerak, untungnya mereka melanjutkan konvoi," ungkapnya.

Harjanto membenarkan, ada dua siswanya yang diamankan petugas berinisial Ad kelas 11 dan Ws kelas 12.  Menurutnya kedua siswanya tersebut diduga terlibat kericuhan.
"Mungkin sengaja diamankan supaya meredakan situasi yang sempat memanas," katanya.

Kapolres Bantul AKBP Dewi Hartati yang berkunjung ke SMAN 3 Bantul setelah menerima laporan anggotanya mengatakan, kejadian ini sudah ia prediksi sejak awal, sehingga ia memerintahkan pengamanan ekstra di semua sekolah.

"Saya udah ada feeling dari awal, ternyata kejadian. Konvoi memang tidak dilarang, tapi jangan melanggar aturan," tandasnya.

Dewi menjelaskan, pihaknya telah melakukan pengamanan mulai tanga 24-26 Mei mendatang, hal ini dilakukan demi menjaga keamanan saat para siswa ini merayakan kelulusan."Saya terjunkan 1.400 personel khusus mengamankan kelulusan, jadi kita sudah antisipasi secara maksimal," ungkapnya.(*)


http://jogja.tribunnews.com/2013/05/24/kericuhan-warnai-konvoi-kelulusan-sma-di-bantul/

| Free Bussines? |